About

Sabtu, 09 Maret 2013

TIPS MEMBEDAKAN TELUR SEHAT DAN BASI

Tips Cara Membedakan/Mengetahui Kondisi Telur Baik/Segar dan Buruk/Busuk

on Sat, 03/12/2011 - 09:02
ketika membeli di pasar anda tidak mau mendapat telur yang busuk bukan? nah, ini ada 2 (dua) tips dari saya untuk membedakan telur-telur tersebut.
Berikut Cara Memilih Telur Yang Baik :


1. Memperhatikan serta Menyentuh Kulit Telur
Ketika memilih-milih telur yang mau dibeli, lihat dulu bagian permukaan kulit telurnya. Jika terlihat ada butiran-butiran kecil yang menonjol jumlahnya cukup banyak serta terasa kasar saat disentuh, berarti kondisi telor tersebut masih segar dan baik untuk kita konsumsi. Namun apabila sebaliknya, yaitu kondisi kulit telur terasa licin di tangan dan terlihat mengkilap, berarti telur yang kita sedang pegang atau lihat itu sudah lama dan kurang tidak segar lagi.

2. Melakukan Pengujian Dengan Cara Direndam di Air Dingin
Cemplungkan saja telur yang mau kita uji ke dalam air dingin dalam suatu wadah. bila telur yang masuk ke air terlihat dalam posisi tidur, maka telur tersebut masih segar dan baik untuk kita konsumsi. Namun jika telor di dalam air dingin beradapada posisi miring, maka berartu telur tersebut telah disimpan kurang lebih selama
3 sampai 5 hari. Jika terlihat posisi telur berdiri di dalam air, maka kemungkinan besar telur telah disimpan 10 hari atau lebih. Apabila telur terlihat mengambang, maka berarti telur tersebut telah rusak atau busuk sehingga tidak layak kita konsumsi.
Semoga tulisan artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih...
Oleh : FitrahP

0 komentar:

Posting Komentar